Belum Pernah ke Kampung Singkur? Kampung Singkur Dimana, Ya? Simak Informasi Lengkapnya di Sini
rafting kampung singkur

Belum Pernah ke Kampung Singkur? Kampung Singkur Dimana, Ya? Simak Informasi Lengkapnya di Sini

Berwisata merupakan suatu kegiatan yang mengasyikan. Selain itu, berwisata juga diyakini mampu merefresh otak setelah pekerjaan setiap hari. Anda bisa berkunjung ke Kampung Singkur. Apa itu kampung singkur? Dimanakah lokasinya? Apakah Anda penasaran? Yukk simak terus ulasan ini sampai tuntas.

rafting pangalengan kampung singkur

Tentang Kampung Singkur

Kampung singkur merupakan sebuah wisata yang menyuguhkan pemandangan indah serta memiliki udara sejuk khas pegunungan. Pemandangan yang berada di sini dikelilingi pohon pinus.

Oleh karenanya, pemandangan yang berada disini memiliki pemandangan yang rindang. Selain bisa menikmati pemandangan, Anda juga bisa menikmati permainan darat maupun permainan air.

Hal yang menjadi daya Tarik di kampung ini ialah terdapat sungai kecil yang memiliki aliran sukup deras dan biasa digunakan untuk tubing trip. Tubing trip ini merupakan sebuah kegiatan mengelilingi sungai dengan menggunakan ban serta beberapa alat untuk keamanan apabila terjadi benturan.

Wahana yang terdapat di kampung ini ialah mulai dari flying fox, paintball, water kids zone, dan camping area. Selain itu, Anda bisa rafting di Kampung Singkur, dan terdapat beberapa wahana edukasi yang bisa kamu coba. 

Tak hanya itu, kampung singkur juga memiliki spot foto yang tak kalah menarik. Anda bisa menikmati wahana sambil mengabadikan beberapa foto yang menarik. 

Kampung Singkur Dimana? Inilah Lokasi dan Rute Perjalanan Ke Wisata Kampung Singkur

Jika Anda penasaran dengan wisata ini dan ingin berkunjung, lokasinya berada di hutan pinus Rahong, Pulosari, Pangalengan, Bandung, Jawa Barat. Wisata ini letaknya berada di pinggiran aliran sungai Palayangan, lokasi rafting ternama di kampung Singkur.

Selain itu, wisata ini juga dekat dengan pemandangan yang dipenuhi pohon pinus. Agar Anda bisa ke wisata ini, harus melewati beberapa rute.

Anda bisa melewati Situ Cileunca, kemudian ambil arah yang menunjukan ke arah area Pinus Rahong dengan melalui jalan raya. Setelah itu, Anda ikuti saja petunjuk arah yang sudah disediakan.

Jika masih bingung dengan rute yang sudah dijelaskan sebelumnya, Anda bisa menggunakan maps online seperti google maps, waze, atau aplikasi yang sejenisnya.

Jika Anda bermasalah dengan jaringan internet dan terpaksa tidak menggunakan aplikasi online, Anda bisa bertanya dengan warga sekitar. Pastilah warga sekitar akan memberitahu rute untuk menuju ke wisata ini.

Harga Tiket Masuk Untuk Masuk Ke Wisata Kampung Singkur

Setibanya di wisata kampung singkur, di pintu depan Anda diharuskan untuk membayar tiket masuk. Harga masuk untuk bisa masuk ke wisata ini sangat terjangkau. Harga yang dipatok untuk bisa masuk ialah Rp. 10.000/orang.

Di wisata kampung singkur, Anda juga bisa menyewa beberapa fasilitas yang sudah tersedia dengan berbagai macam harga.

Baca juga, ternyata rafting di kampung Singkur sesuatu banget, lho!

Berikut beberapa fasilitas yang bisa Anda sewa dan harganya, diantaranya:

- Sewa tikar Rp. 10.000

- Sewa ban dan pelampung Rp. 15.000/jam

- Paket tubing ekstrim Rp. 90.000/orang

- Paket liwet singkur Rp. 25.000/orang dengan minimal 5 orang.

Itulah ulasan mengenai Kampung Singkur. Semoga dengan ulasan ini, Anda bisa terbantu dan memiliki referensi tentang wisata kampung singkur. Selamat berlibur.

Jika Anda ingin mengetahui harga raftng Kampung Singkur, silahkan bisa diklik banner di bawah atau paling atas.

rafting di kampung singkur

rafting rahong pangalengan

rafting di pangalengan

arung jeram bandung gravity adventure

kampung singkur rahong dimana






rafting kampung singkur